Jumat, 27 Februari 2015

PEMAIN BOLATERKAYA

pengetahuan

3 Pemain sepak bola terkaya

Olahraga sepak bola merupakan olahraga yang saat ini banyak digemari oleh berbagai kalangan di dunia. Bukan hanya laki-laki saja yang gemar terhadap olahraga sepakbola, namun perempuan juga banyak yang menggemarinya. Bahkan perempuan pun ikut bermain sepakbola dan juga menyelenggarakan kompetisi yang lebih besar seperti Piala Dunia Sepakbola perempuan. Jadi olahraga satu ini yang dulunya identik hanya dimainkan oleh laki-laki, sekarang sudah menjadi olahraga yang bisa dimainkan oleh siapa saja termasuk perempuan. Pantastik memang jika kita bicara tentang olahraga sepakbola. Maka tak heran jika setiap harinya banyak orang yang membaca dan ingin mengetahui siaran bola hari ini baik di televisi maupun di media informasi lainnya.
Karena begitu populernya, sehingga pendanaan dalam olahraga sepakbola pun menjadi begitu membludak. Dari mulai keperluan tim sampai gaji pemain pun kini begitu besar. Terutama para pemain profesional yang mana mereka memiliki bakat luar biasa sehingga management tim pun tak tanggung-tanggung menggaji para pemainnya demi nilai gengsi sebagai juara mereka dapatkan. Bahkan besar hadiah pada sebuah kompetisi pun dapat terlewati oleh gaji para pemian seperti para pemain sepakbola profesioanal yang terkenal dan selalu tampil menarik bahkan menjadi pemain terbaik dunia.
Harga jual seorang pemain sepakbola begitu tinggi sesuai dengan pencapaian dan retribusi bagi timnya apalagi pemain tersebut bermain dengan begitu baiknya dan mampu memberikan gelar juara bagi tim yang dibelanya. Pada piala dunia di Brazil , terdapat beberapa pemain bintang yang dari hasil jeri payah bermain sepakbola pemain tersebut mampu mengumpulkan kakayaan yang begitu mlimpahnya. Sebenarnya bukan hanya dari hasil kontrak dan honor saja, para pemain sepakbola juga sering ditawari sebagai model iklan apalagi jika seseorang tersebut memiliki tubuh serta wajah yang tampan serta populer. Nah berikut merupakan pemain sepakbola terkaya pada tahun 2014.
  1. Cristiano Ronaldo
CR7 merupakan julukan bagi Cristiano Ronaldo. Pemain bintang Real madrid ini merupakan pemain sepakbola terbaik di dunia. saingan terberatnya adalah Lionel Messi yang bermain bersama rival abadi real madrid yaitu Barcelona FC. Kegemilangannya dalam bermain sepakbola, menjadikan Ronaldo menjadi pemain yang banyak diminati oleh semua klub sepakbola di dunia. akan tetapi, Real Madrid membandrolnya dengan harga selangit yang menjadikan klub sepakbola lain menjadi urung untuk meminangnya. Karena takut kehilangan sesosok Ronaldo, madrid memberikan gaji yang begitu besar bagi Ronaldo. Selain itu, tawaran iklan pun begitu banyak baginya sehingga tak heran jika Cristiano Ronaldo menjadi pemain sepakbola yang kaya raya dengan total asetnya yaitu sekitar $230 juta atau setara dengan 1,2 Triliun Rupiah.
Awal karier dalam sepakbola profesionalnya, Ronaldo bermain bersama Sporting Lisboa yaitu pada tahun 2001 sampai musim 2003. Setelah itu, Ronaldo bergabung bersama Ryan Gigg dkk di Klub Raksasa Mancester united. Ronaldo yang menjadi pemain yang berkontribusi tinggi saat Sporting lisboa melawan Manchester united, menjadikan Sir Alex terkesan dengan penampilannya dan menjadikan Ronaldo sebagai bagian dari MU.
Sekitar tahun 2009 Cristiano Ronaldo dibeli oleh Real Madrid dengan harga transfer termahal pada saat itu yaitu sebanyak 80 Juta Poundsterling atau jika dirupiahkan sebesar 1.3 Triliun Rupiah. Yang merupakan nilai transfer termahal di dunia saat itu. Bersama Real Madrid, Ronaldo tampil begitu gemilang dan selalu ditajuti oleh bek lawan. Ronaldo membuktikan bahwa Real madrid tidak sia-sia untuk merekrutnya dengan harga termahal.
  1. Lionel Messi
Messi merupakan nama panggilan bagi pemain sepakbola bertalenta tinggi yang berasal dari negara Argentina. Kelihaiannya dalam mendribble bola serta mampu meliuk-liukkan si kulit bundar sehingga jika bola sudah ada di kakinya, pemain lawan sulit untuk mencegahnya. Selain itu, keakuratan tendangannya yang tidak terlalu keras akan tetapi sulit dijangkau karena arah tembakan yang sulit untuk dijangkau.
Lionel messi selalu menjadi starter dalam setiap pertandingan. Tanpanya, FC Barcelona sulit untuk mengatasi lawan2nya. Oleh karenanya, jika kita sering melihat siaran bola hari ini dari berbagai media komunikasi dan informasi. Tentunya menjadikan Messi bergaji tinggi dan kekayaanya yang begitu banyak. Total aset sekitar $180 juta dollar, menjadikan Messi menjadi pamian sepakbola terbaik dunia yaitu sekitar tahun 2009. Dan merupakan pemain sepkbola yang sejahtera.
  1. Wayne Rooney
Pemain yang setia bersama Manchester United ini memiliki aset sekitar $ 95 juta. Pada tahun 2013, wayne Rooney mendapatkan gaji sebesar 81,1 juta Dollar Amerika. Rooney merupakan sosok pemain sepakbola yang bukan hanya kaya, akan tetapi juga memiliki kelebihan yang lain seperti eksekusi bola-bola mati dan memiliki tendangan yang sangat luar biasa hebatnya. Selain itu, Rooney juga merupakan pemain yang menjadi maskot bagi manchester united.
Sebagai pemain professional yang memiliki talenta yang luar biasa, Rooney juga memiliki loyalitas yang tinggi terhadap klub yang membesarkan namanya. Kesetiaan terhadap klubnya tersebut, menjadikan Rooney menjelma sebagai sosok pemain yang paling penting bagi klubnya. Bapak dari 2 orang anak ini termasuk ke dalam pemain sepabola yang Manchester United dan sekaligus menjadi maskot bagi MU.
Nah itulah ke tiga pemain sepakbola yang memiliki aset serta menjadikannya pemain sepakbola yang kaya raya. Mereka bukan hanya mahir dalam memainkan si kulit bundar, akan tetapi mereka juga memiliki bakat yang baik untuk menjadi model iklan. Dan tentunya penghasilannya pun juga sangatlah banyak dan luar biasa. Siaran bola hari ini yang banyak ditayangkan serta di sebarkan oleh setiap media informasi tentunya banyak ditonton oleh mereka yang gemar dan menyukai olahraga sepakbola. Dari sanalah kita bisa mengetahui bagaimana sepak terjang para Bintang sepakbola untuk sukses di dalam kehidupannya. Beragam fasilitas mewah dari mulai sepatu mahal sampai mobil termewah mereka peroleh.

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar